Bidang Teknologi yang akan Populer di Tahun 2020

Evolve Machine Learners
Evolve Machine Learners
5 min readOct 7, 2019

Teknologi komputerisasi menjadi bidang yang paling populer di dunia industri belakangan ini. Berbagai jenis teknologi tak henti-henti nya memanjakan mata kita sebagai masyarakat awam. Muncul nya berbagai peralatan yang berbasis komputer ini semakin memudahkan kita sebagai manusia dalam beraktifitas sehari-hari. Namun tak semua teknologi mendapat respon yang setara di mata publik. Beberapa penemuan yang bersifat aneh terkadang menuai kontroversi, entah karena kegunaan nya atau efek samping nya pada manusia. Seperti produk robot komputerisasi yang mampu membalik roti burger yang gagal menjadi pesaing manusia karena kinerja nya yang jauh lebih lambat dibanding manusia.

Bagi para pelaku bisnis, mengikuti arus perkembangan teknologi juga menjadi sebuah keharusan bagi mereka. Era teknologi yang berkembang dengan sangat cepat memungkinkan sebuah perusahaan untuk tertinggal dari pesaing nya yang terlebih dahulu memanfaatkan penggunaan teknologi dengan baik dan sesuai fungsi nya. Seperti Nokia yang telat mengikuti perkembangan zaman dan tetap bersikeras bertahan pada teknologi yang mereka punya hingga akhirnya gagal dan tergerus oleh pesaing nya. Lantas jenis teknologi apa saja yang tengah digandrungi karena manfaat dan efek nya bagi manusia ? Berikut penulis jabarkan lima jenis teknologi yang diprediksi akan masif penggunaan nya di tahun 2020 mendatang.

Photo by Field Engineer from Pexels

Jenis teknologi pertama yang sudah kita kenali juga penggunaan nya adalah Artificial Intelligence. Jenis teknologi terbarukan yang memiliki segudang manfaat bagi perusahaan dan konsumen nya ini banyak sekali membantu manusia dalam proses kehidupan nya. Banyak produk teknologi yang sudah menyematkan teknologi Artificial Intelligence didalam nya. contoh sederhana nya adalah laman rekomendasi di e-Commerce yang sering kita jumpai di smartphone maupun PC. Sebuah e-Commerce mampu memberikan rekomendasi barang berdasarkan item yang pernah kita beli sebelum nya. teknologi prediksi ini menggunakan Artificial Intelligence seperti Machine Learning didalam nya. contoh produk dalam bentuk fisik seperti Google Now serta Cortana, asisten virtual yang mampu membantu manusia dalam tugas-tugas ringan seperti menyalakan lampu, mencatat kebutuhan belanja dan lain nya. Teknologi ini perkembangan nya terbilang cukup pesat dan diprediksi akan terus berkembang ditahun depan.

5G Comparison | Source: cic.org.sa

Teknologi konektivitas internet dalam perangkat smartphone kita saat ini menggunakan teknologi 4G. Setidak nya di Indonesia, konektivitas internet paling mutakhir adalah 4.5G. teknologi konentivitas internet ini yang diprediksi akan menjadi bidang teknologi yang akan semakin pesat pertumbuhan nya di tahun 2020 mendatang. Adalah teknologi 5G, mungkin masih terdengar asing bagi beberapa orang. Namun teknologi konektivitas terbaru 5G ini sudah mulai diterapkan di beberapa negara. Pemerintah serta penyedia layanan provider setempat bekerja sama untuk menciptakan konektivitas internet pada piranti smartphone menjadi lebih cepat dan semakin mutakhir lagi. Teknologi 5G diperkirakan akan semakin pesat di tahun depan. Melihat negara-negara maju seperti Korea yang sudah mulai menerapkan teknologi ini bagi para pelanggan provider kartu tertentu. Kecepatan internet yang jauh lebih pesat dibanding 4G menjadikan teknologi ini akan semakin dikembangkan penggunaan nya.

Ketika pertama kali diluncurkan, Tesla mobil listrik karya Elon Musk dan tim nya menghebohkan seluruh dunia karena kemampuan nya. bukan sekedar mobil biasa, Tesla mampu berkendara sendiri dengan minim kendali dari manusia. Tak seperti mobil konvensional yang semua operasional nya dikendalikan oleh manusia. Tesla mampu mengantarkan penumpan nya tanpa pengemudi harus terus menerus mengoperasikan nya. Pengemudi hanya perlu memasukkan tujuan di layar yang ada di mobil, maka dengan otomatis sistem akan melakukan kalkulasi rute dan jalur yang dapat dilalui mobil dan akan mulai berkendara secara otomatis. Sebelum adanya Tesla, sudah ada beberapa teknologi sejenis, seperti mampu parkir sendiri. Namun teknologi semacam Tesla ini terbilang baru dan sangat menarik perhatian. Jenis teknologi ini dinamakan Autonomous Driving ini dipercaya akan mulai diproduksi semakin banyak lagi melihat kesuksesan Tesla. Beberapa perusahaan bahkan sudah memulai riset dan produksi mereka terhadap produk Autonomous Driving ciptaan mereka sendiri, seperti Google yang sudah mulai menciptakan nya.

Tesla Autonomous Driving | Source: engadget.com

Tak hanya teknologi dari sektor kendaraan dan produk konsumen, industri kesehatan juga mendapatkan dampak positif dari perkembangan teknologi beberapa tahun belakangan ini. Muncul nya teknologi prediktif dan personalized medicine memudahkan tugas dokter dalam mendiagnosa sebuah penyakit. Teknologi prediksi dari Machine Learning dan Deep Learning mulai banyak diterapkan di industri kesehatan. Teknologi ini juga memungkinkan apoteker untuk menciptakan obat dengan dosis dan takaran yang berbeda dari obat pada umum nya. Dengan dosis yang berbeda dari hasil prediksi Deep Learning, memungkinkan penderita mendapatkan dosis yang cukup berdasarkan prediksi dan analisa sebelum nya. Obat dapat mampu bekerja lebih baik karena diciptakan khusus sesuai takaran untuk pasien.

Teknologi Virtual Reality sudah banyak kita lihat penggunaan nya. Meski kebanyakan penggunaan nya diaplikasikan untuk video games, namun penggunaan VR juga beberapa kali digunakan pada dunia medis untuk pelatihan dokter. Selain VR, juga terdapat Augmented Reality atau AR. Teknologi ini memungkinkan kamera smartphone kita memberikan visualisasi 3D atas sebuah gambar. Penggunaan nya juga digunakan dalam industri video games, AR juga digunakan di beberapa sosial media seperti filter Snapchat dan Instagram. Teknologi AR dan VR sendiri akan segera dilakukan penggabungan dengan nama Extended Reality atau XR. Nantinya XR akan mampu melakukan apa yang AR dan VR lakukan. Kedua teknologi yang digabungkan dalam nama XR ini juga akan menjadi capaian terbaru industri video game. Memberikan pengalaman bermain gim yang lebih menarik bagi konsumen.

Extended Reality Illustration | Source: cxotoday.com

Diatas adalah lima jenis teknologi yang diprediksi akan digunakan secara masif oleh beberapa perusahaan besar. Sebagai konsumen, sudah sewajarnya kita mengikuti perkembangan zaman dan melihat berbagai produk yang diciptakan oleh banyak perusahaan. Dengan mengikuti perkembangan teknologi, selain kita tidak akan menjadi gaptek, kita juga akan menjadi konsumen pintar yang mengatahui apa yang harus kita beli sebelum berkunjung di sebuah toko maupun e-Commerce. Bagi pelaku usaha, sudah sewajarnya kita mulai mengaplikasikan jenis teknologi yang sekira nya sejalan dengan visi misi perusahaan. Dengan menggunakan teknologi, selain akan mendatangkan profit bagi perusahaan, juga akan menjadikan perusahaan kita semakin relevan dimata konsumen.

Bibliography:

Evolve Machine Learners adalah perusahaan yang bergerak di bidang teknologi dan pendidikan Artificial Intelligence dan Machine Learning. Kami menyediakan Bootcamp Kelas Pendek untuk AI dan ML serta Corporate Training. Kunjungi kami di @evolvemlearners.id di Instagram. Kunjungi website kami di www.evolvemachinelearners.com

--

--

Evolve Machine Learners
Evolve Machine Learners

Education startup for AI, Machine Learning, Data Science. Visit @evolvemlearners & @evolvemlearners.id at Instagram. Our website www.evolvemachinelearners.com